Daftar Alamat Proxy Whatsapp, Mengirim Pesan Chat Tanpa Sambungan Internet
3 min read
Proxy Whatsapp demi Privasi Anda
Perusahaan Meta meluncurkan fitur dan terobasan baru untuk Aplikasi Proxy Whatsapp. Kini kita bisa mengirim pesan Whatsapp tanpa jaringan Internet. Caranya adalah dengan menggunakan Proxy yang disedikan oleh relawan dan Organisasi dunia.
Kemampuan fitur baru dirilis oleh Whatsapp ini menjadi terobosan agar masyarakat dunia bisa berkomunikasi dengan bebas tanpa hambatan. Perusahaan pesan instan yang dimiliki Meta ini ingin semua orang tetap online meskipun di negaranya internet sedang di blokir.
Fitur ini bisa dimanfaatkan ketika dalam keadaan darurat, seperti tidak ada jaringan atau terjadi pembatasan internet di negara kalian tinggal. Fitur ini terinspirasi akibat pembatasan internet di Iran.
Dalam tulisan di blog Whatsapp mereka mengatakan. Pembatasan yang terjadi di Iran selama berbulan-bulan telah mengingkari Hak Asasi Manusia dan mengakibatkan hambatan dalam penyampaian bantuan. Whatsapp berharap dengan fitur ini akan membantu orang-orang dapat berkomunikasi dengan aman dan andal setiap kali mereka membutuhkannya.
Fitur Proxy Whatsapp sudah tersedia di pengaturan, kalian tinggal mengupdate Aplikasi Whatsapp terbaru. Nanti secara otomatis fitur Proxy akan tersedia.
Apa itu Proxy?
Kalian pasti sudah pernah dengar nama Proxy tapi masih bingung, apa itu Proxy? . Yap, Proxy adalah perangkat atau software yang menjadi perantara atau penengah antara pengguna internet dengan server website tujuan. Jadi, jika kalian mengakses Whatsapp itu tidak langsung terhubung ke Whatsapp melainkan ke server perantara dulu yaitu Proxy.
Ketika server atau perantara di blokir di suatu tempat itu tidak otomatis sambungan kita terputus atau mati total. Melainkan cuma penyambungnya saja yang mati di tempat tersebut.
Bentuk dari proxy ini adalah alamat Ip , jadi saat kalian browsing di internet Proxy ini melindungi alamat Ip kalian yang asli.
Alamat Proxy WhatsApp
<span;>Para pengguna Whatsapp hanya perlu mencari server proxy yang berfungsi. Kemudian memasukkan alamat proxy itu ke aplikasi Whatsapp. Ada banyak sekali alamat Proxy di dunia yang bebas digunakan, proxy ini dibuat oleh sukarelawan dan Organisasi. Berikut daftar beberapa Proxy yang ada di Indonesia.
1. XXX.11.136.114 (Jakarta)
2. XXX.138.249.15 ( Bandung, Jabar)
3. XXX.20.56.203 (Yogyakarta)
4. XXX.23.100.1 (Semarang, Jateng)
5. XXX.232.86.22 (Medan, Sumatera Utara)
6. XXX.58.199.229 (Surabaya, Jawa Timur)
Untuk daftar lengkapnya proxy yang berada di Indonesia kalian bisa mengunjungi http://free-proxy.cz/en/proxylist/country/ID/all/ping/all
Port dasar yang bisa digunakan:
1. 80: Lalu lintas web standar (HTTP)
2. 443: Lalu lintas web standar, terenkripsi (HTTPS)
3. 5222: Lalu lintas protokol Jabber (default WhatsApp)
Ada juga port yang dikonfigurasi yang menerima header proxy masuk (versi 1 atau 2) pada koneksi.
1. 8080: Standar lalu lintas web (HTTP) dengan protokol PROXY diharapkan
2. 8443: Standar lalu lintas web, terenkripsi (HTTPS) dengan protokol PROXY diharapkan
3. 8222: Lalu lintas protokol Jabber (default WhatsApp)
Cara Setting Proxy WhatsApp di Android
1. Pastikan Anda menggunakan WhatsApp versi terbaru.
2. Di tab Chat, ketuk Opsi lainnya > Setelan.
3. Ketuk Penyimpanan dan data > Proxy.
4. Ketuk Gunakan proxy.
5. Ketuk Setel proxy dan masukkan alamat proxy.
Ketuk Simpan.
5. Tanda centang akan muncul jika koneksi berhasil.
Jika Anda masih tidak dapat mengirim atau menerima pesan WhatsApp menggunakan proxy, proxy tersebut mungkin telah diblokir. Anda dapat menekan lama alamat proxy yang diblokir untuk menghapusnya, lalu memasukkan alamat proxy baru untuk mencoba lagi.

Cara Setting Proxy WhatsApp di iPhone
Pastikan Anda menggunakan WhatsApp versi terbaru.
1. Buka Setelan WhatsApp.
2. Ketuk Penyimpanan dan data > Proxy.
3. Ketuk Gunakan proxy.
4. Masukkan alamat proxy lalu ketuk Simpan untuk menghubungkannya.
5. Tanda centang akan muncul jika koneksi berhasil.
Jika proxy masih tidak bisa digunakan untuk mengirim maupun menerima pesan Whatsapp menggunakan Proxy, mungkin proxy tersebut telah diblokir. Kalian bisa coba lagi mencari lroxy lainyang berbeda, banyak proxy yang disediakan.
Proxy ini disedikan oleh pihak ketiga, Keamanan menggunakan penyedia proxy pihak ketiga, alamat Ip yang dibagikan dengan penyedia proxy. jadi Whatsapp tidak menyedikan Proxy
Meakipun begitu pihak Whatsapp pun menjamin saat menggunakan proxy pihak ketiga tidak mengubah privasi dan keamanan kepada semua penggunanya. Pesan dan oanggilan pribadi akan tetap dilindungi oleh enkripsi end-to-end.
Dengan begitu pesan dan panggilan hanya diketahui oleh pengguna dan orang yang berkomunikasi dengan mereka, dan tidak dapat dilihat oleh orang lain, bahkan server proxy, Whatsapp atau Meta.